Sabtu, 12 Agustus 2017

Apa Kata Kiyai Muda Soal Dana Haji untuk Infrastruktur?

















PHA3M -- Wacana dana haji untuk pembangunan infrastruktur di pemerintah cukup menimbulkan polemik. Ketua Forum Kiyai Muda Sumut, Machfoedz Siddiq Muslih memberikan komentarnya akan hal tersebut.

Menurut Machfoedz pemerintah hanya baru memberikan wacana tentunya dengan pertimbangan yang matang.

"Namun masih ada orang-orang di luar sana yang memang tidak suka, ikut memperkeruh suasana," ungkapnya kepada tribun-medan.com, Kamis (3/8/2017).

Pimpinan Yayasan Hasyim Ashari Langkat ini menjelaskan Ketua MUI Kiyai Ma'ruf Amin sebenarnya pada dasarnya menyetujui wacana tersebut.

Hanya saja bagi Machfoedz belum ada pembicaraan lanjutan terkait program yang akan dilakukan.

Ia juga mengapresiasi langkah Presiden Joko Widodo yang bermaksud memanfaatkan dana haji untuk kepentingan rakyat banyak.

Menurutnya, Presiden tidak akan sembarangan memberikan wacana sebelum berkonsuktasi dahulu dengan para alim ulama.

Machfoedz berharap ke depan seandainya wacana tersebut bergulir, para alim ulama mengawasi pemerintah.

"Dengan memberikan masukan dan memperingati apabila terjadi penyelewengan pada program tersebut," ungkapnya. (sumber)

Home | UD Paju Marbun | Sultan Group | IMECH | BeritaDekhoCom | TobaPosCom | KBAA

0 comments:

Posting Komentar

Featured News

PHA3M Home | UD Paju Marbun | Sultan Group | IMECH | BeritaDekhoCom | TobaPosCom | © 2014 - Designed by Templateism.com, Distributed By Templatelib